Connect with us

News

Macet Saat Mudik, Layanan Data XL Melonjak

Published

on

Saat Menkominfo, Rudiantara berkunjung ke NOC milik XL terlihat melonjaknya layanan data XL terutama di jalur mudik yang terjadi kemacetan seperti di Brebes dan Tegal.  Layanan data di daerah rawan kemacetan saat mudik tersebut terlihat lonjakan penggunaan data oleh pelanggan XL hingga 30% dibanding saat hari biasa.  Saat kemacetan terjadi para pelanggan XL menggunakan waktu macetnya untuk mengakses internet dengan melakukan streaming, browsing hingga melakukan aktifitas sosial media.

Pengguna XL menggunakan waktunya untuk menghibur diri dengan membuka youtube, nonton film atau membuka aplikasi untuk mendapatkan info tentang kemacetan serta mencari jalur alternatif.  Namun banyak juga yang menggunakan waktu macetnya untuk melakukan komunikasi dengan rekan dan kelauarganya melalui sosial media dan messenger. Para pelanggan XL menggunakan layanan datanya sebagian besar untuk melakukan streaming yaitu sebesar 39,2% dari total akses, lalu berikutnya web browsing 21,7%, akses ke social media 20,4%, akses file 3,3%, serta instant messaging 2,9%. XL memprediksikan, puncak kenaikan trafik akan terjadi pada hari H-1 Lebaran.

Apa yang tersaji di NOC ini menunjukkan hingga H-3, trafik layanan Data XL telah meningkat sebesar 30% dibandingkan hari normal. Namun jika dibandingkan Lebaran tahun kenaikannya mencapai 250%. Sementara itu untuk trafik voice dan SMS  kondisinya masih terpantau normal namun diperkirakan akan mengalami kenaikan pada Hari-H.

Sementara itu terkait perpindahan pelanggan, terpantau kenaikan trafik dan jumlah pelanggan di daerah-daerah tujuan mudik. Hingga H-3 Lebaran, antara lain dapat diketahui kenaikan trafik di daerah-daerah tertentu karena perpindahan pelanggan. Secara signifikan  jumlah pelanggan naik di Tegal 34%, Pekalongan 28%, dan Kebumen 26%. Di Jawa Timur, Madiun 11%, Jember 9%, dan Sampang 6%. Lalu ada juga di Lampung Tengah 27%, Padang Sidempuan 11%, dan Bengkulu 10,5%. Juga beberapa daerah di Sulawesi. Pada H-3, trafik  perpindahan keluar dari Jakarta sebesar 14%, dan diprediksi pada saat hari H mencapai 20%”, kata Vice President Service Operation Management XL, I Gede Darmayusa, yang mendampingi Menkominfo.

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *