Connect with us

News

Menkominfo Tinjau Network Operation Center

Published

on

Menkominfo Rudiantara meninjau kesiapan operator seluler dalam menyelenggarakan layanan komunikasi selama musim lebaran melalui Network Operation Center.  Rudiantara memantau trafic jaringan telekomunikasi milik XL dan Indosat yang terlihat lancar walau terdapat peningkatan yang cukup tinggi.  Melalui Network Operation Center ini Rudiantara melihat pergerakan para pelanggan kedua operator seluler ini dari Jakarta yang menyebar ke kota-kota lainnya di Jawa, Sumatera, Kalimantan hingga timur Indonesia.

Indosat Ooredoo memastikan jaringan selama Ramadhan dan Mudik Lebaran dalam performansi prima yang dipantau dan dikendalikan dari Indosat Ooredoo Network Operation Center (i-NOC) sebagai Command Centre. Command Center akan beroperasi beberapa hari sebelum dan sesudah masa Mudik Lebaran untuk mengidentifikasi secara proaktif melalui tim Performance Monitoring bahkan sebelum sebuah gangguan berimbas bagi pelanggan, dan secara reaktif melalui tim Customer Service sehingga bila ada kendala dapat diselesaikan sesegera mungkin. Kapasitas jaringan Indosat Ooredoo juga telah ditingkatkan antara lain untuk kapasitas trafik suara menjadi 39 juta Erlang/hari, untuk SMS kapasitas ditingkatkan menjadi 4 Miliar SMS/hari, sementara untuk data, Indosat Ooredoo meningkatkan kapasitas data menjadi 6.389 TeraByte/hari.

Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Rudiantara yang didampingi President Director & CEO Indosat Ooredoo, Alexander Rusli tampak puas dengan apa yang dilakukan Indosat kepada pelanggannya saat meninjau kesiapan jaringan di Indosat Network Operation Center (i-NOC) di Jakarta (4/7).

XL_2_NOCSelain meninjau NOC milik Indosat, Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, juga meninjau sentra operasi jaringan (NOC) telekomunikasi dan data milik PT XL Axiata Tbk (XL). Menkominfo yang didampingi oleh Chief Strategic Partnership Officer XL, Johnson Chan dan Vice President Service Operation Management XL, I Gede Darmayusa memastikan layanan kepada pelanggan jelang Lebaran berjalan dengan baik. Melalui perangkat monitoring, manajemen XL menunjukkan kondisi jaringan, termasuk dinamika trafik layanan di seluruh wilayah layanan XL di Indonesia.

Data monitoring menunjukkan antara lain bahwa hingga saat ini telah terjadi dinamika trafik penggunaan layanan oleh pelanggan untuk semua layanan, baik voice, SMS, juga Data. Prediksi XL, puncak kenaikan trafik akan terjadi pada hari H-1 Lebaran. Di samping itu, sentra operasi jaringan XL juga menunjukkan kondisi teraktual dari BTS XL yang tersebar di seluruh wilayah tanah air sehingga tim teknisi di lapangan dapat segera bergerak mengatasi permasalahan yang mungkin muncul terutama di area-area mudik.

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *