Connect with us

Coffee Break

Terbangkan Bola Golf Bersayap di Flappy Golf 2

Published

on

Flappy Bird memang sudah tidak terdengar lagi gaungnya namun berbagai game yang mengambil mekanisme permainan tap berkali-kali untuk bergerak masih ada sampai saat ini, termasuk Flappy Golf 2 dari Noodlecake Studios. Sekuel dari Flappy Golf ini masih mengusung mekanisme permainan serupa. Gadgetarian harus tap berkali-kali (malah kalau bisa sesedikit mungkin) untuk menerbangkan dan memasukkan bola golf bersayap ke dalam lubang.

Bola bisa kamu terbangkan ke kanan atau kiri tergantung jalur mana yang lebih sedikit menggunakan tap. Setiap kali kamu mengepakkan bola, jumlah tap atau kepakan yang kamu lakukan untuk menerbangkan bola golf akan dihitung. Jika kamu melakukan tap melebihi jumlah yang sudah ditentukan namun bola berhasil masuk lubang, maka kamu tidak akan mendapatkan bintang. Terdapat tiga jenis bintang di sini yaitu emas, perak, dan perunggu. Masing masing bintang memiliki batas jumlah kepakan yang sudah ditentukan untuk memeroleh salah satu diantaranya. Semakin sedikit kamu melakukan tap untuk memasukkan bola, maka kesempatan kamu untuk mendapatkan bintang emas akan semakin besar.

Nah, bagaimana jika kamu berhasil memasukkan bola ke lubang namun dengan jumlah kepakan melebihi batas? Kamu akan tetap dapat menyelesaikan stage namun tidak memeroleh bintang. Masalahnya, bintang di sini kamu perlukan untuk membuka world map berikutnya sehingga mau tak mau, kamu harus sering mengulang level-level sebelumnya untuk mendapatkan bintang emas atau minimal perunggu.

flappy-golf-2-screenshots

Selain tantangan memasukkan bola, kamu juga akan dihadapkan tantangan lainnya yaitu mengambil telur yang terdapat di tiap stage. Telur ini bisa kamu pergunakan untuk membeli bola baru atau trails dan ini hanya bersifat kosmetik saja. Kamu bisa memilih mana yang ingin kamu dahulukan, memasukkan bola atau mengambil telur.

Desain level Flappy Golf 2 juga akan semakin sulit seiring semakin jauh kamu bermain. Tiap world-nya memiliki desain level yang dibuat secara cerdas dan menantang sehingga kamu harus memutar otak dan kamu akan sering sekali mengulang level untuk mencari cara memasukkan bola dengan jumlah tap sesedikit mungkin. Kelihatannya mustahil dan kamu mungkin merasa sudah mencoba segala cara tapi percayalah… kamu belum mencoba semuanya.

Selain mode single player, Flappy Golf 2 juga menyertakan mode multiplayer dengan jumlah maksimal empat pemain yang bisa kamu ajak bertanding. Tentunya ini bisa kamu jadikan ajang untuk membuktikan siapa yang terbaik dan siapa yang bisa memasukkan bola dengan cara seefektif mungkin. Gadgetarian bisa langsung unduh melalui tautan di bawah ini.

Flappy Golf 2, GRATIS (Apple App Store)

Flappy Golf 2, GRATIS (Google Play Store)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *