Connect with us

News

Telkomsel 5G Experience Center Di Asian Games 2018

Published

on

Dengan semangat ‘Menangkan Hari Ini, Majukan Bangsa’, Telkomsel menghadirkan pengalaman teknologi revolusioner 5G  di ‘Telkomsel 5G Experience Center’ selama Asian Games 2018. Disini masyarakat diperlihatkan apa saja yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan teknologi 5G di masa mendatang.  Adapun contoh yang merupakan bentuk di berbagai industri yang dapat diciptakan seperti remote surgery dalam bidang medis, autonomous car dalam bidang transportasi, serta robotic manufacturing dalam bidang manufaktur.

Kemajuan teknologi 5G akan merubah cara kerja dengan tidak menggunakan manusia sebagai komponen utama. Implementasi teknologi 5G akan lebih optimal bila menggunakan mesin dalam menghadirkan layanan IoT sekaligus memunculkan berbagai macam teknologi revolusioner pada industri nasional yang memerlukan inovasi terutama dalam aspek penguasaan teknologi. Adapun lima teknologi utama yang menopang pembangunan sistem Industry 4.0, yaitu Internet of Things, Artificial Intelligence, Human–Machine Interface, teknologi robotik dan sensor, serta teknologi 3D Printing.

Saat peluncuran Telkomsel 5G Experience Center, Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah mengatakan, “Sebagai pemimpin dalam bisnis nirkabel dan digital, Telkomsel akan terus berupaya tanpa henti untuk membangun Indonesia dengan berinvestasi menghadirkan teknologi 5G demi meningkatkan produktivitas dan efisiensi bangsa sejalan dengan upaya pemerintah menuju Indonesia 4.0. Melalui teknologi 5G, Telkomsel akan menghadirkan berbagai revolusi industri yang akan memperkuat Indonesia dalam berbagai bidang.”

Beberapa menteri yang hadir seperti Menteri Perindustrian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto serta Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Rudiantara mengapresiasi upaya Telkomsel dalam menghadirkan Telkomsel 5G Experience Center bagi masyarakat Indonesia. “Teknologi 5G adalah infrastruktur yang diperlukan agar Industri 4.0 bisa berjalan. Oleh karena itu kami mengapresiasi Kementerian Komunikasi dan Informatika, Telkom dan Telkomsel atas inisiatif menghadirkan pengalaman 5G melalui Experience Center ini”, ungkap Airlangga. “Hari ini kita dapat memberikan teknologi yang selangkah lebih maju dari yang diharapkan dengan hadirnya pengalaman teknologi 5G persembahan dari Telkomsel”, ujar Rudiantara.

Telkomsel 5G Experience Center akan dibuka untuk publik selama perhelatan olahraga akbar Asian Games 2018, sejak 18 Agustus hingga 2 September 2018. Telkomsel 5G Experience Center berisi berberapa aplikasi penggunaan seperti Live Streaming, Cycling Everywhere, Football 2022, Beat the Robot, Future Driving dan Autonomous Electric Vehicle yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *