Connect with us

News

Telkomsel Pastikan Jaringannya Aman Selama RAFI 1441H

Published

on

Idul Fitri 1441 H sudah di depan mata, Insya Allah kita akan berlebaran pada hari Minggu besok (24/5/2020).  Hal ini akan membuat trafik jaringan seluler akan semakin meningkat mulai malam takbiran hingga H+2 lebaran.  Untuk itu Telkomsel terus memastikan ketersediaan jaringan dan layanan  guna menjaga kenyamanan pelanggan dalam merayakan Lebaran bersama keluarga dan kerabat.  Hal ini tak lepas dari perbedaan Idul Fitri tahun ini yang akan banyak melaksanakan silaturahmi secara virtual karena pandemi COVID-19.

Komitmen tersebut kembali ditegaskan oleh Telkomsel dalam konferensi video bertrajuk “Virtual Network Inspection RAFI 2020” bersama Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate pada 22 Mei 2020. Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Tengah Rina Retnaningrum, dan Sosiolog Imam Prasodjo.

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, “Idul Fitri atau Lebaran merupakan momen sekali setahun yang menjadi bagian penting dari kehidupan keagamaan dan budaya masyarakat. Telkomsel sebagai society enabler berupaya untuk memastikan pelanggan dapat tetap menjalin silaturahmi dan saling terhubung dengan orang-orang tercinta walau harus berada di rumah di tengah pandemi COVID-19 yang mengharuskan masyarakat menyesuaikan diri dengan kelaziman baru. Ini juga menjadi bagian dari semangat Telkomsel yang memasuki usia ke-25 tahun untuk terus berada di garis terdepan bersama masyarakat dalam beradaptasi menjalani cara baru di berbagai aspek kehidupan.”

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro

Setyanto lebih lanjut menambahkan, komitmen kesiapan Telkomsel ini juga merupakan bentuk nyata dari upaya Telkomsel menjalankan instruksi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia agar operator telekomunikasi dapat menyediakan akses internet dengan kapasitas dan kualitas layanan yang terbaik di masa pandemi COVID-19.

Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate mengatakan “Saya menyambut dengan baik kegiatan Telkomsel dalam mempersiapkan jaringan telekomunikasi untuk menghadapai silaturahmi digital dan Lebaran tahun ini di dalam masa darurat kesehatan COVID-19. Pandemi telah mengubah interaksi sosial secara fisik menjadi berpindah ke platform virtual, sehingga kesiapan jaringan telekomunikasi harus berlangsung secara berkelanjutan sebagai bagian dari kenormalan baru dalam kehidupan masyarakat. Saya berharap momentum ini mampu mendorong lebih banyak lagi inovasi lokal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam beraktivitas secara virtual.”

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *