News
Lelang Samsung Galaxy Note8 Limited Edition di Blibli.com
Setelah pada 25 September lalu Samsung Electronics Indonesia secara resmi meluncurkan Galaxy Note8 kini Samsung Electronics Indonesia juga menghadirkan 8 unit Samsung Galaxy Note8 Limited Edition. Dalam edisi terbatas ini Samsung berkolaborasi dengan para creator yang telah melakukan pencapaian besar yaitu I Nyoman Nuarta, Mochtar Sarman, Denny Wirawan dan Rinaldy A. Yunardi, 2 unit Limited Edition Galaxy Note8 telah menarik perhatian dalam pelelangan bersamaan dengan peluncuran Galaxy Note8, kemudian 3 unit lainnya dalam pelelangan tertutup bekerjasama dengan Denny Wirawan di acara Wedari Djarum Foundation. Dan hari ini Samsung mengumumkan 3 unit lainnya dari Limited Edition yang akan dilelang melalui Blibli.com pada hari Rabu, 18 Oktober 2017.
Seluruh hasil lelang Samsung Galaxy Note8 Limited Edition akan dikembalikan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui komunitas yang bergerak dalam pelestarian budaya, pemberdayaan wanita dan pendidikan. Dari hasil lelang 2 unit Galaxy Note8 Limited Edition karya Mochtar Sarman dan Nyoman Nuarta senilai total Rp.650,000,000,- (enam ratus lima puluh juta rupiah) didonasikan ke 3 yayasan yaitu Jakarta Creative, Yayasan Sekolah Aman dan Yayasan Cinta Anak Bangsa. Sementara 3 unit Galaxy Note8 Limited Edition karya Denny Wirawan dengan total senilai Rp.255,000,000,- (dua ratus lima puluh lima juta rupiah) didonasikan ke pengrajin batik di Kudus melalui Bakti Budaya Djarum Foundation.
Nyoman Nuarta yang karya – karyanya sudah diakui baik di dalam maupun di luar negeri banyak menghiasi kota di Indonesia. Karya Nyoman yang terkenal berjudul Rush Hour dituangkan kedalam desain dinamis Galaxy Note8 edisi terbatas ini. “Melalui karya saya “Rush Hour” pada Galaxy Note 8 Limited Edition saya ingin menggambarkan tentang sebuah ironi yang terinpirasi dengan negara-negara maju yang menggunakan sepeda sebagai moda transportasi untuk kesehariannya sedangkan Indonesia Negara yang masih berkembang tidak, padahal bersepeda sangat baik untuk lingkungan dan lingkungan akan memberikan kebaikan untuk manusia selama manusia bersama – sama menjaganya,” kata Nyoman Nuarta.
Sementara itu Rinaldy A Yunardi yang merupakan seorang perancang aksesoris terkenal dari Indonesia mengetengahkan tema “Dark Angel Wing Accessories” yang pernah ditampilkan dalam Victoria Secret Fashion Show 2016. “Melalui karya ini saya ingin menggambarkan sayap yang terbuka lebar yang memiliki makna kebebasan berkreatifitas akan membawa seseorang kepada pencapaian yang luar biasa,“ kata Rinaldy. Galaxy Note8 Limited Edition yang dirancang oleh Rinaldy untuk dilelang di Blibli.com sangat unik karena berbahan plat metal yang menunjukan kemewahan.
Hasil lelang ketiga Galaxy Note8 Limited Edition bersama Blibli.com akan disumbangkan untuk membantu pengrajin batik di Kudus melalui Bakti Budaya Djarum Foundation sebagai upaya pelestarian batik yang melibatkan banyak pembatik berbakat di daerah Kudus. Lelang akan terbuka untuk umum pada pukul 10.00 WIB hingga 14.00 WIB untuk karya Rinaldy, dan pukul 14.10 WIB hingga 18.00 WIB untuk Mochtar Sarman dan pukul 18.10 WIB hingga 22.00 WIB untuk Nyoman Nuarta. Deposit partisipasi awal yaitu di angka Rp.1.000.000,- (satu juta rupiah). Konsumen akan mendapatkan token untuk mengikuti bidding. Nama peserta akan tampil secara live pada saat lelang berjalan. Dan angka minimum untuk mendapatkan Limited Edition Galaxy Note8 adalah Rp.50,000,000,- (lima puluh juta rupiah). Untuk konsumen yang berminat dan ingin mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai lelang Galaxy Note8 Limited Edition di Blibli.com dapat diperoleh melalui http://www.samsung.com/id/offer/galaxy-note8/.