Product Info
Usai Fold Kini Flip
Samsung kembali bakal memasukkan ponsel lipatnya ke Indonesia. Setelah memasukkan Galaxy Fold beberapa waktu lalu, Samsung kini bersiap memasukkan Galaxy Z Flip ke Indonesia. Seri ini diciptakan untuk memberikan pengalaman maksimal dalam menggunakan aplikasi dan menikmati konten, dengan cara membuka layar smartphone agar lebih luas. Sedangkan pada seri penerusnya, Galaxy Z Flip, fokus menghadirkan smartphone dengan ukuran yang compact, dengan cara melipat layarnya.
Desain yang dihadirkan juga mempertimbangkan dengan cermat setiap proses penggunaan, sebagaimana dibuktikan dengan fitur-fitur praktis yang disematkan pada cover display. Ketika Galaxy Z Flip dalam kondisi tertutup, cover display menampilkan informasi seperti tanggal, waktu, status baterai dan notifikasi lain yang dibutuhkan pengguna – serta menjadi monitor ketika pengguna melakukan selfie.
Denny Galant, Head of Product Marketing, IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia menyampaikan, “Mengombinasikan ukuran yang nyaman disimpan dalam saku, dengan desain yang apik, seri Galaxy Z menghadirkan terobosan baru pada kategori ponsel lipat. Salah satunya dengan memberikan sentuhan modis bagi para penggunanya.”
Meski belum jelas kapan Galaxy Z Flip akan hadir di Indonesia namun diperkirakan akan hadir tak lama lagi mengingat Galaxy S20 Ultra akan hadir pada Maret mendatang.