Connect with us

News

Telkomsel Sukses Hadirkan Hyper 5G di Mandalika Dengan Kecepatan Hingga 2Gbps

Published

on

Gelaran MotoGP di Mandalikan yang bertajuk Pertamina Grand Prix of Indonesia usai digelar selama tiga hari lalu.  Seri MotoGP yang menghadirkan Miguel Oliveira dari tim Red Bull KTM ini sukses terselenggara dengan tak ada kejadian serius kecuali cederanya Marc Marques.  Semua nampak berjalan dengan baik termasuk sarana telekomunikasi dan jaringan internet 5G yang sudah dipersiapkan sejak ajang World Superbike lalu.

Dalam gelaran ini Telkomsel menjadi salah satu penyedia layanan data untuk mendukung suksesnya even balap tahunan ini.  Dalam mendukung hadirnya konektivitas digital yang andal dan merata selama pergelaran MotoGP 2022 di Mandalika, Telkomsel telah menambah 132 BTS 4G/LTEuntuk melengkapi total 382 BTS 4G/LTEyang beroperasi melayani kebutuhan akses komunikasi khususnya broadband bagi masyarakat dan pengunjung di kawasan Mandalika. Khusus di kawasan Mandalika International Street Circuit sendiri Telkomsel juga mengoperasikan tambahan 11 Compact Mobile BTS (COMBAT) 4G/LTE.

Tak hanya 4G, Telkomsel juga menghadirkan layanan 5G di sekitar sirkuit.  Terkait gelaran jaringan dan layanan Hyper 5G, Telkomsel menggelar 16 BTS 5G yang menjangkau sejumlah titik di kawasan Mandalika International Street Circuit dan Bandar Udara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Madjid-Lombok. Telkomsel menggunakan frekuensi 2100 MHz dan 2300 MHz yang secara komersial telah digelar sejak tahun lalu, serta tambahan frekuensi 3500 MHz dan millimeter wave 26 GHz (26000 MHz) yang untuk sementara diizinkan penggunaannya oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI selama gelaran MotoGP Mandalika.

Semua infrastruktur seluler Telkomsel pada gelaran ini nampak berjalan dengan baik tanpa kendala.  Hal ini terlihat pada pengujian di kawasan Mandalika, kombinasi frekuensi 2100 MHz, 2300 MHz, dan 2500 MHz dapat menghasilkan kecepatan lebih dari 2 Gbps. Sedangkan pada pengujian menggunakan frekuensi millimeter wave 26 GHz, kecepatan Hyper 5G Telkomsel yang mencapai lebih dari 5 Gbps.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *