Connect with us

News

Infinix Hadirkan Smart 9 HD

Published

on

Smartphone harga Rp satu jutaan semakin ramai di Indonesia karena hampir semua produsen smartphone menghadirkan smartphone murah meriah ini ke Indonesia.  Yang terbaru adalah Infinix yang menghadirkan Smart 9 HD yang merupakan smartphone entry level andalan Infinix.  Smartphone yang baru saja dirilis di Indonesia ini dibanderol dengan harga mulai Rp1.049.000 dengan dua varian memori RAM 3GB dan 4GB.

Mengikuti tren hadirnya smartphone entry level kuat,  Smart 9 HD juga menonjolkan kekuatannya dengan melakukan drop test hingga 250.000 kali, perlindungan jatuh dari enam sisi hingga ketinggian 1,5 meter, serta uji penyimpanan pada suhu ekstrem hingga 70°C.  Smartphone ini juga dilengkapi sertifikasi IP54, perangkat ini memiliki ketahanan terhadap percikan air dan durabilitas yang lebih baik untuk penggunaan sehari-hari.

Secara keseluruhan, Infinix Smart 9 HD memiliki spesifikasi yang oke dengan dimensi 165,7 x 77,1 x 8,35mm dan bobot 188 gram, Infinix SMART 9 HD memiliki postur yang nyaman digunakan. Layar IPS LCD 6.7 inci dengan refresh rate 90Hz memberikan tampilan yang lebih mulus, memastikan pengalaman grafis optimal baik untuk menikmati konten multimedia maupun aktivitas produktif.  

Infinix Smart 9 HD menghadirkan dengan empat pilihan warna stylish, yaitu Metallic Black, Neo Titanium, Mint Green, dan Coral Gold, serta tersedia dalam dua varian RAM dan ROM, yaitu 3GB/64GB dan 4GB/64GB.  Untuk itu Infinix menyediakan slot memori card agar Gadgetarian bisa memiliki rang penyimpanan yang luas.  Infinix SMART 9 HD dibanderol Rp1.049.000 untuk varian 3GB/64GB dan Rp1.149.000 untuk varian 4GB/64GB.

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *