Connect with us

News

Ini Dia Ponsel Entry Level Terbaru Advan

Published

on

Advan kembali menunjukkan eksistensinya di pasar ponsel Indonesian dengan mengeluarkan produk barunya, Nasa.  Ponsel yang dijual dengan harga sangat murah ini ditujukan untuk mereka yang gemar bersosial media.  Sebagai ponsel kelas entry level memang tak banyak yang diharapkan dari spesifikasinya.  Namun dengan RAM yang hanya 2GB dan ROM sebesar 16GB dirasa cukup jika hanya digunakan untuk bersosial media.  Walau ROM sebesar 16 GB dirasa kurang mengingat aplikasi untuk sosial media pun kini memiliki ukuran yang cukup besar.

Nasa nampaknya akan digunakan Advan untuk memperkuat pasar ponselnya di daerah-daerah non perkotaan bahkan di pedesaan.  Daerah-daerah inilah yang selama ini menjadi kekuatan terbesar Advan dalam menjual produknya.  Desain Nasa sangat manis dan elegan untuk ponsel seharga Rp 749.000 dengan layar seluas 5.2″ qHD 960 x 540.  Warna Bright Blue, Dark Black dan Green yang tersedia cukup menarik.  Sedangkan untuk kameranya, Nasa memiliki kamera tunggal dengan sensor sebesar 5MP dan kamera depan sebesar 2MP.

Nasa akan tersedia di Official Store ADVAN Shopee dan Tokopedia, mulai tanggal 11 November 2019.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *