News
Dua Galaxy Baru Siap Diburu
Samsung sepertinya punya amunisi banyak untuk membombardir pasar ponsel nasional di paruh pertama 2020 ini. Usai memperkenalkan tiga seri M kini Samsung menggelontorkan dua jagoan Entry levelnya di seri A yaitu A11 dan A21s. Meskipun dengan nomor seri yang berdekatan namun jika dilihat dari spesifikasinya, kedua ponsel ini memiliki kualifikasi yang berbeda agak jauh.
Samsung Galaxy A21s memiliki keunggulan kamera yang menggiurkan bagi para penggemarnya. Pasalnya Samsung menyematkan quad camera pada A21s dengan sensor berkekuatan 48MP yang untuk memikat penggemarnya yang menginginkan kamera sensor besar. Namun strategi Samsung yang membawa varian memori 3/32GB dan 6/64GB dinilai membingungkan. Hal ini karena rentang harga yang terpaut Rp 500 ribu sama saja dengan menggiring pembeli untuk membeli tipe 6/64GB. Baterai 5000 mAh juga digunakan Samsung sebagai pemanis yang bakal menarik pembeli.
Samsung membanderol Galaxy A21s (3/32GB) dengan harga Rp 2.699.000 sedangkan tipe 6/64GB dibanderol dengan harga Rp 3.199.000. Sedangkan Samsung Galaxy A11 merupakan ponsel dengan spesifikasi kamera kelas entry level karena menggunakan Triple Camera 13MP dengan baterai 4000 mAh. Memorinya pun dipatok 3/32GB sama dengan varian terendah dari Galaxy A21s namun dengan kamera besar. Secara desain tak ada yang berbeda diantara keduanya karena kamera depannya menggunakan desain infinity O sehingga tampilan keduanya serupa.
Samsung membanderol Galaxy A11 dengan harga Rp 2.099.000 sama dengan harga yang dibaderol untuk Galaxy M11. Hanya saja Galaxy M11 memiliki baterai yang lebih besar yaitu 5000mAh. Nah tinggal dipilih saja tertarik sama yang mana.