News
Telkomsel Masih Yang Terbaik

Kesiapan infrastruktur seluler Telkomsel telah terbukti mampu memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggannya di seluruh pelosok Indonesia. Hal ini setidaknya terbukti dari penghargaan yang diterima Telkomsel dari Ookla® Speedtest Awards™ periode Q3-Q4 2024, sekaligus 7 kali berturut-turut sebagai Best Mobile Network di Indonesia. Dari penghargaan ini terbukti bahwa jaringan Telkomsel menjadi pemimpin industri telekomunikasi yang terus menghadirkan pengalaman konektivitas digital terbaik bagi pelanggan di seluruh negeri.
Dalam penghargaan yang diperoleh Telkomsel sepanjang Q3 dan Q4 2024 ini meliputi Fastest Mobile Network, Best Mobile Coverage, Best Mobile Network, Best Mobile Video Experience, Best Mobile Gaming Experience, Fastest 5G Network dan Best 5G Gaming Experience. Dalam laporan Ookla® pada periode Q3-Q4 2024, Telkomsel berhasil mempertahankan dominasinya dalam berbagai kategori utama, termasuk dalam layanan 5G yang semakin berkembang di kota-kota besar di Indonesia.
Telkomsel dinobatkan sebagai Fastest Mobile Network di Indonesia dengan Speed Score™ sebesar 42.93, berdasarkan analisis Speedtest Intelligence® yang mengolah lebih dari 9.498.766 pengujian pengguna melalui aplikasi Speedtest di perangkat iOS dan Android selama periode penghargaan. Selain mencatatkan kecepatan unduh median sebesar 32.11 Mbps, Telkomsel juga diakui sebagai operator dengan Best Mobile Coverage terbaik di Indonesia melalui Coverage Score sebesar 29.18.
Telkomsel juga mendapatkan penghargaan Best Mobile Video Experience dengan skor 75.70, berkat performa unggul dalam pemutaran video berkualitas tinggi yang memberikan pengalaman menonton tanpa gangguan bagi pelanggan. Telkomsel juga dinobatkan sebagai Best Mobile Gaming Experience dengan Game Score sebesar 75.52, menunjukkan latensi rendah dan stabilitas jaringan yang optimal saat terhubung dengan server game.
Telkomsel juga menjadi penyedia layanan 5G tercepat di Indonesia dengan raihan penghargaan Fastest 5G Network, mencatatkan median kecepatan unduh 5G sebesar 74.09 Mbps dan kecepatan unggah 28.14 Mbps. Selain itu, Telkomsel meraih penghargaan Best 5G Gaming Experience dengan 5G Game Score 79.55, menegaskan keunggulan jaringan 5G dalam memberikan performa terbaik bagi para gamer yang mengandalkan latensi rendah dan koneksi yang stabil.
