Connect with us

News

Epson Kuasai Pasar Asia Tenggara, Bagaimana dengan Indonesia?

Published

on

Penguasaan pasar printer oleh Epson nampaknya tak hanya di Indonesia saja namun ternyata juga di kawasan Asia Tenggara.  Menurut International Data Corporation (IDC) Worldwide Quarterly Industrial Printer Tracker 2022 Q4, printer format besar Epson berhasil meraih 10 persen pangsa pasar untuk printer format besar dengan tinta solvent, eco-solvent, dan lateks, 43 persen pangsa pasar untuk printer format besar tekstil, dan 19 persen pangsa pasar untuk printer grafis format besar, semuanya di wilayah ASEAN.

Yang menjadi pendorong di balik kesuksesan Epson adalah konsistensinya untuk terus menerus menerapkan teknologi cetak yang unggul, kualitas cetak yang konsisten, dan inovasi yang berkelanjutan dalam pengembangan produk.  Salah satu produk unggulan Epson adalah SureColor SC-F6430/H terbaru yang memberikan kebebasan kepada pengguna untuk menciptakan cetakan yang hidup melalui penggunaan tinta sublimasi pewarna ungu dan oranye. Didesain sebagai solusi produksi tekstil skala kecil hingga menengah, Printer ini juga dilengkapi dengan sistem Paket Tinta Terpadu Epson, yang menawarkan peningkatan kapasitas tinta sebesar 45 persen dibandingkan dengan pendahulunya.

Dedikasi Epson terhadap keandalan dan kualitas cetak terbaik telah memungkinkannya untuk mempertahankan posisi kepemimpinannya di kawasan ASEAN. Pengembangan teknologi yang telah dipatenkan, seperti printhead PrecisionCore dan MicroTFP memfasilitasi pencetakan berkecepatan tinggi dan tajam untuk memenuhi setiap kebutuhan pengguna, sementara fokusnya pada teknologi pencetakan tekstil digital memberikan manfaat penghematan biaya, penyesuaian, dan pencetakan sesuai permintaan, yang juga membantu pengguna meminimalkan pemborosan.

Di Indonesia sendiri industri pencetakan digital juga terus berkembang baik skala kecil maupun besar.  Apalagi beberapa saat lagi akan ada Pemilihan Umum pada Februari 2024 mendatang maka permintaan jasa pencetakan untuk format besar maupun kecil pasti akan meningkat.  Hal ini selayaknya bisa dimanfaatkan oleh para pemain di industri printer format besar yang pemainnya cukup banyak di Indonesia.  Menguasai pasar printer format besar tekstil Asia Tenggara sudah dilakukan Epson, bagaimana dengan pasar Indonesia?

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *