News
Kini Giliran realme Hadirkan Produk Tangguh
Tren smartphone kuat kini sedang melanda Indonesia yang terlihat dari hadirnya banyak smartphone dengan kekuatan atau durabilitas yang cukup tinggi. Hal ini karena kini masyarakat membutuhkan smartphone yang tak mudah rusak terutama untuk mereka yang berkegiatan di lapangan seperti pekerja proyek hingga tukan ojek online yang sehari-harinya banyak menghabiskan waktu di jalanan atau di luar ruangan.
Setelah dalam beberapa bulan terakhir OPPO memberondong pasar smartphone Indonesia dengan smartphone tangguhnya, kini giliran realme yang menghadirkan smartphone tangguh. Akhir pekan ini realme bakal menghadirkan smartphone tangguh terbarunya yaitu realme Note 60. realme Note 60 akan hadir di Indonesia dengan mengusung ArmorShell Protection pertama di industri dan pada segmennyai, memberikan proteksi dan daya tahan maksimal pada smartphone dan rasa aman bagi para pengguna.
Realme Note 60 bakal menjadi perangkat yang menarik, terutama jika hadir dengan harga sejutaan. Perpaduan antara fitur tahan debu dan air, kapasitas memori yang besar, serta desain yang elegan, menjadikan Realme Note 60 pilihan yang kompetitif di segmen harga sejutaan. Ini adalah opsi menarik bagi pengguna yang mencari perangkat berkualitas dengan harga yang ramah di kantong. Smartphone terbaru dari realme ini akan resmi meluncur di Indonesia pada tanggal 28 Agustus 2024.
Hadirnya realme Note 60 dengan durabilitas tinggi menambah banyak jajaran smartphone tangguh sekaligus memberikan banyak pilihan bagi masyarakat yang sedang mencari smartphone tangguh. Namun hal ini bukan berarti spesifikasi yang disandangnya semakin rendah namun untuk prosesornya memang mengalami penyesuaian dengan menggunakan chipset yang lebih terjangkau. Lagi pula untuk smartphone entry level tak perlu chipset tinggi.