Connect with us

News

Sony α6400 Hadir Dengan Fokus Yang Lebih Cepat

Published

on

Sony yang menguasai pasar kamera mirrorless premium di dunia memperkenalkan kamera seri Alpha terbarunya yaitu α6400.  Kamera yang sebelumnya dikenal sebagai kamera yang digemari para vlogger ini memiliki beberapa penyempurnaan dibanding α6300.  α6400 memiliki kecepatan pencarian fokus yang lebih cepat dibanding pendahulunya. Kamera ini diklaim memiliki Autofocus tercepat di dunia dengan kecepatan akuisisi 0,022 detik.  Tak hanya itu, α6400 juga memiliki kemampuan 425 titik phase-detection dan contrast-detection AF yang mencakup sekitar 84% dari area gambar.

Kemampuan fokusnya yang lebih cepat ini, ditambah dengan Real-time Eye AF mutakhir
serta Real-time Tracking terbaru untuk pelacakan objek.  Sehingga mengambil gambar bergerak akan semakin mudah karena fokus akan terkunci ke mata, wajah atau seluruh badan kemanapun bergerak.  Kemampuan fokusnya yang mumpuni makin lengkap dengan kemampuan pengambilan gambar terus-menerus dengan kecepatan tinggi hingga 11 fps mechanical shutter / 8 fps silent shooting dengan AF/AE tracking terus-menerus.

Sedangkan untuk dapur pacunya, α6400 menggunakan sensor APS-C Exmor™ CMOS 24,2MP3 dan prosesor gambar BIONZ X™ generasi terbaru.  Sehingga ketajaman gambar yang diambil akan selalu terjaga.  Dari sisi desain tak perubahan yang terjadi pada α6400 dibanding dengan α6300.  Kamera ini masih menggunakan layar sentuh LCD yang dapat ditekuk 180 derajat untuk perekaman diri seperti pada Alpha 6300 dan 6500.  Dan untuk video, α6400 memiliki kemampuan merekam video resolusi tinggi 4K dengan full pixel readout dan tanpa pixel binning, serta kecepatan dan stabilitas AF yang mutakhir.

Baca juga: Review Sony a6400

Kamera α6400 akan tersedia di Indonesia mulai tanggal 6 April 2019 dengan harga Rp. 12.999.000 untuk body only dan Rp. 14.999.000 dengan lensa SELP1650. Dapatkan paket khusus untuk pembelian kamera α6400 secara pre-order dari tanggal 15-31 Maret 2019:
1. Camera bag
2. Camera screen protector
3. Leather camera strap
4. 64GB Sony SD Card

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *