News
Inilah Bos Baru Ericsson di Indonesia
Ericsson hari ini mengumumkan penunjukan Krishna Patil sebagai Head of Ericsson Indonesia. Dalam jabatan barunya, Krishna akan bertanggung jawab untuk mendorong bisnis dan mengawasi operasi perusahaan di Indonesia. Selain itu, Krishna akan menjadi Presiden pada badan hukum Ericsson di Indonesia. Krishna menggantikan Jerry Soper yang telah direlokasi kembali ke Eropa.
Sebelum menduduki jabatan barunya, Krishna adalah Vice President & Head of Global Customer Unit Bharti and Head of India Service Providers, Nepal & Bhutan di Ericsson. Selama 12 bulan terakhir, Ia telah mengawasi peluncuran 5G yang cepat di India untuk Bharti Airtel. Dalam jabatan barunya di Indonesia, Krishna tetap menjadi bagian dari tim kepemimpinan eksekutif regional Ericsson Asia Tenggara, Oseania, dan India.
Krishna memiliki pengalaman lebih dari 30 tahun di sektor telekomunikasi termasuk jabatan kepemimpinan eksekutif di Ericsson seluruh India. Sebelum bergabung dengan Ericsson pada tahun 2004, Ia bertanggung jawab untuk wilayah Asia-Pasifik dengan Lucent Technologies, yang berbasis di Singapura. Ia juga menghabiskan dua tahun di Indonesia untuk membangun dan memimpin organisasi operasi jaringan Lucent. Pengalaman Krishna yang luas telah membekalinya dengan pemahaman yang mendalam mengenai industri telekomunikasi dengan perspektif global dan regional, yang merupakan aset tak ternilai untuk peran dan tanggung jawab barunya di Indonesia.
Mengomentari penunjukannya, Krishna mengungkapkan: “Indonesia merupakan pasar yang dinamis dan terus berkembang, dengan lanskap digital yang berkembang pesat, posisi geografis strategis, serta populasi yang beragam dan terus bertumbuh. Saya sangat antusias untuk menjalankan peran baru ini, memimpin tim kami yang berbakat, dan memanfaatkan keahlian Ericsson dalam berkontribusi pada kemajuan teknologi serta pertumbuhan ekonomi Indonesia.”