Connect with us

News

Project Treble, Solusi Keterlambatan Update Android

Published

on

Sudah bukan rahasia lagi jika vendor maupun pabrikan yang menggunakan OS Android mengalami masalah untuk bisa menyesuaikan jadwal rilis sistem operasi ini. Biasanya, Google bisa merilis update baru dengan rentang waktu 3 bulan sampai satu tahun, sementara vendor butuh waktu rata-rata 18 bulan sejak rilis update untuk membawa pembaruan itu ke produk mereka.

Ini bukan semata-mata karena vendor malas atau enggan melakukan update, ada juga memang yang seperti itu, tapi proses penyesuaian update OS Android ke perangkat mereka membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Salah satu penyebab yang membuat lama proses ini adalah penyesuaian update pada prosesor. Alhasil, OS Android baru kerap telat dinikmati meski sudah diumumkan lama.

Google mengambil langkah jitu untuk mengatasi masalah update ini. Jelang berlangsungnya Google I/O 2017, raksasa internet asal AS tersebut mengumumkan Project Treble (PT). Menurut Google, PT akan memberikan solusi bagi para vendor smartphone  untuk dapat melakukan update OS Android dengan cepat begitu diumumkan.
PT mengusung perubahan terkait sistem arsitektur prosesor smartphone Android. PT memisahkan bahasa (kode) pemrograman tingkat rendah yang ditulis oleh pabrikan chipset, seperti Samsung dan Qualcomm, dari kode dasar OS Android.
Dengan cara ini, pabrikan ponsel dapat menerapkan update OS terbaru tanpa harus memikirkan kode yang terkait dengan prosesor. Dengan cara ini diharapkan keterlambatan proses update dapat diatasi dan OS Android dapat segera dinikmati pengguna.
Project Treble merupakan bagian dari OS Android O mendatang dan saat ini telah berjalan di Pixel phone versi developer preview. Semua perangkat yang menggunakan OS Android O nantinya akan dapat dilengkapi fitur ini. Google rencananya akan segera merilis versi Android terbaru sebelum akhir tahun ini.
Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *