Connect with us

News

Telkomsel Kawal Transformasi Sistem Jaringan Internal Operasional Alfamart

Published

on

Di masa pandemi Covid-19 ini semua bisnis seolah dipacu untuk go digital.  Namun sesungguhnya tanpa Covid-19 pun dunia usaha memang harus go digital karena kini sudah eranya.  Telkomsel sebagai salah satu penyedia layanan digital menjalin kolaborasi bersama peritel Alfamart dengan menghadirkan solusi IoT Managed Service SD-WAN dari unit bisnis Telkomsel IoT.  Hal ini dapat menjadikan ekosistem wide area network (WAN) dari Alfamart dapat terhubung dengan cloud dan terotomatisasi secara end-to-end.

Jumlah cabang Alfamart yang berjumlah lebih dari 14 ribu di seluruh Indonesia membuatnya harus menerapkan IoT management agar semua cabangnya dapat terkoneksi dengan baik.  Implementasi IoT Managed Service SD-WAN dapat membantu Alfamart untuk beroperasi lebih efisien dan efektif, sekaligus meningkatkan produktivitas bisnis perusahaan secara aman dalam kondisi pandemi maupun new normal.

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, “Kami menyambut baik kolaborasi bersama Alfamart sekaligus mengapresiasi kepercayaan yang telah diberikan terhadap solusi inovatif bisnis korporasi berbasis IoT dari Telkomsel. Sebagai salah satu perusahaan retail terbesar di Indonesia, Alfamart telah menjadi bagian dari masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dalam berbagai situasi dan kondisi.”

Solusi SD-WAN ini juga dilengkapi dengan fitur Zero Touch Provisioning (ZTP) yang memungkinkan perangkat keras di dalam lingkup WAN yang telah dimiliki oleh Alfamart dapat terkonfigurasi secara otomatis ke dalam ekosistem baru berbasis cloud sehingga meminimalkan terjadinya kendala teknis oleh para pekerja.

Solusi Managed Service SD-WAN ini memberikan beberapa manfaat utama bagi Alfamart. Pertama, solusi tersebut tidak membutuhkan data center penghubung lagi seperti pada WAN konvensional. Kedua, Alfamart tidak perlu lagi menggunakan leased line dalam menghubungkan data center pusat, hub data center, dan gerai atau kantor cabang. Ketiga, koneksi langsung antara data center pusat dengan perangkat keras di gerai atau kantor cabang juga dapat membuat Alfamart menghindari gangguan teknis pada hub data center. Sedangkan manfaat keempat adalah seluruh pengelolaan manajemen solusi SD-WAN yang akan dilakukan oleh Telkomsel, sehingga Alfamart tidak perlu lagi menjalankan pengendalian perangkat hingga pengamanan jaringan secara mandiri yang tentunya membutuhkan biaya operasional yang tinggi.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *