Connect with us

Product Info

HONOR Watch GS Pro, Eksklusif untuk Pribadi yang Aktif

Published

on

Selain sebagai produsen ponsel, Honor yang merupakan sister company dari Huawei ini juga memproduksi wearable device seperti smartwatch. Honor telah menelurkan beberapa smartwatch ke pasar Indonesia dan Watch G5 Pro adalah produk terbarunya yang masuk ke Indonesia. Seringnya Honor mengeluarkan produk wearable device ke Indonesia membuktikan bahwa produknya mendapat sambutan baik dari Gadgetarian di Indonesia.

Smartwatch kini semakin nge-trend tak hanya di kalangan remaja namun juga dewasa. Wearable device tersebut tidak hanya sekedar aksesoris pelengkap gaya saja karena semakin banyak fitur yang diterapkan yang sangat membantu aktivitas sehari-hari. Dan HONOR Watch GS Pro merupakan perangkat pakai yang memiliki banyak fitur untuk kegiatan sehari-hari.

HONOR Watch GS Pro hadir dengan desain stainless-steel bazel ring yang menjadikan tampilannya terlihat keren, modern, dan tentunya kokoh sehingga HONOR Watch GS Pro cocok digunakan di lingkungan luar yang ekstrim. Kekokohan smartwatch tersebut juga berkat 14 tes MIL STD-810G yang telah dilaluinya dan menjadikan HONOR Watch GS Pro tangguh digunakan di segala cuaca dengan kelembaban, temperatur ekstrim, dan korosi hingga ke tingkat tertentu.

Selain tangguh, HONOR Watch GS Pro juga terlihat semakin keren berkat digunakannya layar sentuh AMOLED berukuran 1.39 inci beresolusi 454 x 454 piksel. Berkat layar sentuhnya, mengakses berbagai fitur di dalamnya menjadi lebih mudah. Ditambah lagi dengan digunakannya chipset Kirin A1 yang irit daya, performa HONOR Watch GS Pro semakin menambah prestise penggunanya.

Untuk memudahkan mengetahui kondisi tubuh, HONOR Watch GS Pro dibekali berbagai fitur kesehatan, seperti Stress Monitor untuk mengetahui tingkat stress, Heart Rate Monitor yang berfungsi sebagai pemantau detak jantung selama 24 jam secara real-time, Sleep Monitor agar kualitas tidur setiap malam dapat diketahui, hingga SpO2 untuk membaca kadar oksigen di dalam darah. Bahkan, untuk para wanita, Honor juga melengkapi smartwatch ini dengan fitur untuk melacak siklus datang bulan.
Gadgetarian yang hobi berolahraga juga akan sangat terbantu dengan adanya HONOR Watch GS Pro berkat dijejalkannya fitur olahraga yang telah mendukung hingga 100 jenis olahraga, seperti running, yoga, badminton, triathlon, cycling, open water swimming, pool swimming, dan banyak lagi lainnya dengan jenis olahraga yang dibagi menjadi dua, yakni indoor dan outdoor.

Nantinya, HONOR Watch GS Pro akan menampilkan data-data olah tubuh, mulai dari heart rate, pace, jumlah kalori yang terbakar, hingga VO2 Max. HONOR Watch GS Pro juga telah dilengkapi built-in GPS dual-satellite positioning system sehingga rute saat Gadgetarian melakukan olahraga outdoor bisa dilacak. Apalagi dengan disematkannya fitur GPS Route Back, Gadgetarian juga dapat menemukan jalan untuk kembali ke titik awal perjalanan.

Masih ada pula fitur-fitur, seperti celestial data dan bad weather alert untuk menampilkan informasi terkait cuaca buruk dan pasang surut air. HONOR Watch GS Pro juga mampu menampilkan siklus matahari, fase ombak dan bulan, dan asyiknya lagi, smartwatch juga akan memberikan notifikasi terkait cuaca buruk yang diperkirakan akan tiba saat Gadgetarian tengah berkelana ke alam bebas.
Fitur-fitur lainnya yang ada di HONOR Watch GS Pro, antara lain built-in mic dan speaker untuk memudahkan dalam mengangkat dan membuat panggilan langsung dari smartwatch, memutar lagu langsung dari smartwatch dengan bekalan memori internal 4GB untuk menyimpan banyak lagu, notifikasi, altimeter, kompas find my phone, dan masih banyak lagi lainnya.

Untuk urusan daya, batere HONOR Watch GS Pro mampu bertahan hingga 25 hari dalam sekali charge, 48 jam dalam mode performa GPS outdoor, dan 100 jam dalam mode GPS Power-Saving. Gadgetarian hanya perlu menunggu selama dua jam saat mengisi daya HONOR Watch GS Pro dari kondisi kosong (0%) hingga penuh (100%).

Harga
Rp 2.799.000

Product facts
–          Desain mewah dan elegan
–          Tersedia fitur-fitur pendukung kesehatan dan olahraga
–          Memori internal besar
–          Daya batere mampu bertahan hingga berhari-hari

Spesifikasi
Dimensi/Berat:
48 x 48mm/45.5 gram (tanpa strap)
Layar:
1.39 inci AMOLED round screen 454 x 454 pixels at 326 PPI, Full-screen touchscreen, Animated outdoor watch faces
Chipset:
Kirin A1
Memori internal:
4GB
Fitur:
Outdoor Features: Skiing Mode, 100+ workout modes, GPS Route Back, Celestial Data and Bad Weather Alerts, Altitude barometer and compass
Health Monitoring: Heart-rate monitor, SpO2 monitor3, Sleep/Stress monitor4
Batere:
25 hari, 48 jam (mode GPS outdoor), 100 jam (mode GPS Power-Saving)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *