Connect with us

News

Industri Gaming Indonesia Sangat Menjanjikan

Published

on

Industri gaming di Indonesia kini sudah sangat berkembang bahkan sangat pesat.  Industri gaming tumbuh 50% setiap tahun pada 2018 lalu. Perusahaan yang merupakan anak perusahaan dari PT metrodata elektronik ini, synnex metrodata Indonesia merupakan distributor berbagai merek komputer dan produk gaming.  Hari ini 27-3-2019 PT SMI mengadakan acara Build Your Own Gaming yang memamerkan produk produk gaming yang merupakan produk yang didistribusikan oleh SMI.

Dalam paparannya, Ronaldy Suhendra yang merupakan direktur konsumer PT SMI mengungkapkan pada 2018 lalu Synnex mencatatkan revenue sebesar Rp 10 triliun.  Hal ini karena industri gaming merupakan bisnis dengan pertumbuhan tercepat di dunia IT dan masih akan terus tumbuh.

Indonesia sendiri merupakan negara dengan pertumbuhan pasar gaming nomer 17 di dunia.  Total bisnis gaming secara keseluruhan, industri gaming di Indonesia bernilai US$1,1 miliar selama tahun 2018.  SMI merupakan distributor terbesar dari merek-merek komputer ternama seperti ROG dari Asus, MSI, Dell, HP dan Gigabyte.  SMI juga merupakan distributor komponen gaming terlengkap seperti Kingston, Intel, Seagate dan viewsonic.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *