Connect with us

Coffee Break

Keajaiban Galaxy S23 Series 5G yang Bikin Ngiler

Published

on

Hey, wasyap, guys! Biasanya itulah kalimat pertama yang terlontar dari vlogger. Yap, sekarang jamannya nge-vlog. Apalagi ada yang namanya daily vlogger. Apa-apa direkam. Nah, kalau Gadgetarian mau ikut-ikutan, bisa, tuh, menggunakan Galaxy S23 Series 5G yang baru diluncurkan oleh Samsung.

Untuk mendukung kegiatan vlogging, Galaxy S23 Series 5G telah dilengkapi penggandaan sudut Optical Image Stabilizer (OIS) 2x di semua arah serta Adaptive VDIS agar stabilitas kamera dapat terjaga, khususnya ketika mengambil gambar di kondisi low light. Yap, teknologi Nightography telah ditingkatkan agar aktivitas vlogging di malam hari akan anti shaky dan minim blur, terutama sewaktu merekam objek yang bergerak atau merekam dalam kondisi bergerak.

Gadgetarian juga bisa merekam video berkualitas 8K pada 30fps, entah itu saat kondisi berlimpah cahaya atau ketika menggunakan Night Video. Kualitas video juga dapat ditingkatkan menggunakan Enhanced Sharpness yang berfungsi untuk meminimalkan noise. Namun, apalah artinya kualitas gambar yang epic tanpa didukung kemampuan audio yang mumpuni. Untuk itulah, Samsung juga melengkapi Galaxy S23 Series 5G dengan fitur 360 Audio Recording yang merekam suara 360 derajat menggunakan mikrofon di setiap earbud.

Baca juga: Galaxy S23 Series 5G, Kawan yang Asyik untuk Diajak Jalan-jalan

Fitur baru 360 Audio Recording bekerja dengan cara memanfaatkan LE Audio yang merupakan standar audio Bluetooth baru yang canggih serta hadir dengan spektrum yang ditingkatkan untuk pengalaman audio yang lebih kompleks. Dan sekarang, LE Audio menghadirkan binaural recording di Galaxy Buds2 Pro yang memanfaatkan mikrofon kanan dan kiri secara bersamaan.

360 Audio Recording menghadirkan peningkatan pada latensi dan daya tahan baterai. Dan kemampuannya untuk menangkap suara persis seperti apa yang Gadgetarian dengar menjadikan semburan audio pada video yang Gadgetarian rekam mampu menghasilkan suara yang jernih, imersif, realistis, dan multidimensi. Dijamin, kualitas video mu akan bergaya cinematic punya.

Tak hanya merekam saja karena Galaxy S23 Series 5G juga juaranya soal selfie atau narsis-narsisan di media sosial. Memanfaatkan kamera depan 12MP yang didukung sensor gambar terbaru dengan optimalisasi kecerdasan buatan, Gadgetarian bisa menghasilkan selfie yang epic di berbagai kondisi pencahayaan. Selfie malam hari juga tanpa masalah berkat adanya fitur Night Selfie dan dukungan kamera depan Super HDR yang pertama kalinya diperkenalkan di Galaxy S23 Series 5G dengan lompatan kapabilitas dari 30fps ke 60fps serta tambahan fitur Night Portrait yang dibekali AI pengenal objek terbarukan menjadikan hasil foto selfie di kondisi low light akan lebih tajam, lebih detail, minim noise, dan realistis.

Teknologi AI Object-aware engine turut memberikan kontribusi dengan kemampuannya yang lebih optimal dalam mengidentifikasi objek serta mampu membedakan sosok orang dan latar belakangnya dengan lebih akurat sehingga kualitas foto selfie akan lebih tajam dengan warna yang lebih hidup.

Dan di sela-sela kesibukanmu vlogging, Gadgetarian bisa bersantai sejenak dengan memainkan game favorit. Berkat dukungan chipset Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy dengan kemampuan pemrosesan CPU yang 30% lebih tinggi dibandingkan seri sebelumnya, clock speed mencapai 3.36GHz, hingga GPU generasi terbaru Qualcomm® Adreno™ yang menghasilkan peningkatan clock speed dari 680 MHz menjadi 719 MHz sehingga performanya dioptimalkan hingga 41% lebih cepat ketimbang Galaxy S22 Series 5G, maka jangan heran jika Galaxy S23 Series 5G mampu melibas berbagai game berat.

Baca juga: Mobile Experience Terbarukan di Galaxy S23 Series 5G dengan Kekuatan Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy

Berbagai karakter keren dalam game juga dapat divisualisasikan dengan kualitas fotorealistik berkat dukungan Unreal Engine 5 Metahumans Framework. Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy turut dilengkapi Snapdragon Game Post Processing Accelerator yang menambahkan efek seperti bloom, depth of field, motion blur, dan banyak lagi.

Yang lebih menarik lagi, khusus untuk Galaxy S23 Ultra 5G, smartphone tersebut dibekali teknologi ray-tracing -yang merupakan teknik rendering yang diterapkan di PC gaming dan konsol- yang difungsikan agar game mampu menghasilkan render yang lebih nyata. Hasilnya, Gadgetarian akan mendapatkan pengalaman maksimal kala gaming berkat hasil rendering visual yang lebih realistis serta kemampuan teknologinya yang dapat mensimulasikan serta melacak setiap sinar cahaya. Dan jangan takut masalah suhu panas karena Samsung turut membenamkan vapor cooling chamber dengan ukuran yang lebih besar sehingga diajak main game terus-terusan, siapa takut!?

Dan segala aktivitas tadi terhampar dengan sangat jelas di layar Dynamic AMOLED 2X QHD+ berukuran 6,8 inci. Layar tersebut telah mendukung Super Smooth 120Hz refresh rate (1~120Hz), touch sampling rate 240Hz yang responsif untuk pengalaman gaming yang mulus.  Smartphone ini juga memiliki fitur vision booster yang dapat menyesuaikan eye comfort untuk mengatur tone warna dan level kontras untuk memudahkan penyandang ketergangguan visual. Ada pula Extra Brightness yang mampu menyesuaikan diri pada empat tingkat pencahayaan untuk mengatasi silaunya cahaya siang hari, dan tingkat kecerahan hingga 1.750 nits.

Oh iya, Samsung tak lupa kepada Gadgetarian yang hobi mengekspresikan diri lebih jauh sebebas-bebasnya karena Galaxy S23 Series 5G menghadirkan lebih dari 80 emoji baru, dan 10 efek animasi. Jadi, selain bisa mengekspresikan gejolak jiwa muda, Gadgetarian bisa lebih akrab dengan teman dan keluarga berkat Galaxy S23 Series 5G.  Di One UI 5.0, Emoji Pair berkembang menjadi Mix Emoji yang hadir dengan pilihan emoji lebih lengkap pada Samsung Keyboard App, dimana Gadgetarian dapat  menggabungkan dua emoji atau menekan satu emoji dengan dua emoji serupa. Lucu kan.

Kunjungi Consumer Launch Galaxy S23 Series 5G Sekarang!

Kamu bisa langsung mendapatkan tiap varian dari Galaxy S23 Series 5G mulai 24 Februari 2023, baik di toko daring maupun gerai retail. Jangan lewatkan juga berbagai penawaran khusus dengan mengunjungi mengunjungi consumer launch di Sun Plaza, Medan pada 29 Maret – 2 April.

Selama consumer launch, konsumen bisa menikmati penawaran eksklusif senilai total hingga Rp4.100.000 di setiap pembelian Galaxy S23 Series 5G. Keuntungan ini terdiri dari cashback hingga Rp2.000.000 untuk pembelian secara Trade-In dan Purchase with Purchase (dengan aksesori dan wearable Galaxy), cashback dari mitra bank hingga Rp750.000. Ditambah lagi mendapatkan fasilitas perlindungan smartphone Samsung Care+ selama 6 bulan senilai 899.000 dan free casing senilai 499.000. Konsumen yang beruntung akan mendapatkan special gift hasil kolaborasi Samsung dengan VARYAN dan Exacoat  berbahan ramah lingkungan dengan persediaan terbatas.