Connect with us

News

Tren Ritel Dunia Pasca Pandemi Covid-19

Published

on

Ketika banyak perusahaan mulai beroperasi kembali dan bangkit dari pandemi COVID-19, daya tahan atau ketangguhan perusahaan ritel dan supply chain-nya akan lebih diuji lagi. Salah satu perubahan yang monumental adalah munculnya konsep yang disebut “Economy at Home”, yang mencoba mengikuti perubahan cara konsumen berbelanja.  Frekuensi dan volume belanja makanan telah meningkat di Asia Pasifik, di mana konsumen sekarang ternyata lebih suka melakukan self-checkout ketimbang dibantu kasir, dengan alasan untuk menjaga jarak yang aman bagi kesehatan mereka.

Demikian hasil studi Zebra Technologies Corporation, yang diumumkan pada 12th Annual APAC Shopper Study, yang menganalisis perusahaan-perusahaan ritel dalam hal teknologi untuk memecahkan masalah kronis dalam berbelanja. Hasil studi ini menunjukkan, perusahaan ritel berencana memanfaatkan berbagai teknologi seperti intelligent automation, cloud computing, dan mobility untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Untuk menjawab peningkatan ekspektasi konsumen, perusahaan ritel perlu memikirkan cara menjaga kesehatan konsumen baik ketika berada di toko maupun saat menerima barang melalui jasa pengiriman. Click-and-collect, atau melakukan pembelian secara online lalu mengambil barang di toko (buy online, pick-up in store atau BOPIS), akan menjadi cara atau metode belanja yang lebih disukai, terbukti 55% konsumen meminta agar lebih banyak perusahaan ritel yang menyediakan opsi pemesanan secara mobile.

Fakta ini mendorong perusahaan ritel untuk mengubah strategi fulfillment mereka, apalagi studi itu juga mendapati bahwa 36% responden setuju toko mereka harus dilengkapi dengan fasilitas pemenuhan pesanan melalui web. Tren semacam ini diperkirakan akan berlanjut. Adapun perusahaan ritel akan menerapkan solusi-solusi tambahan yang meminimalkan kontak di dalam toko dan pada saat yang sama meningkatkan kenyamanan pelanggan.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *